Pada dasarnya program kasir toko merupakan sebuah aplikasi yang digunakan untuk membantu pengusaha dalam menjalankan bisnisnya. Meskipun terdengar sangat canggih, Program Kasir Toko tetaplah sebuah aplikasi yang sewaktu-waktu bisa mengalami masalah. Salah satu masalah yang sering dialami ketika menggunakannya adalah Lagging atau bisa juga disebut lemot/hang.Ketika terjadi hal tersebut, maka kita kesulitan mengoperasikannya karena aplikasinya tidak bisa dijalankan. Bisa kamu bayangkan jika hal tersebut kejadian ketika banyak pelanggan yang datang. Tentunya lebih banyak emosi yang keluar.
Untuk mencegah hal itu terjadi, kita perlu cari tahu dulu mengapa hal tersebut bisa terjadi. Simak ulasannya di bawah ini.
Perlu kamu ketahui bahwa saat kita menjalankan komputer atau tablet, maka banyak sekali program yang otomatis berjalan. Lamanya loading pada komputer maupun tablet sangat dipengaruhi oleh banyaknya program startup. Semakin banyak program yang berjalan, maka loading bisa lebih lama.
Penyebab selanjutnya bisa juga dikarenakan banyaknya sampah digital yang tidak dibersihkan. Sampah digital tersebut bisa berupa file yang kita hapus, temporary file, recent place, atau bahkan history dan cookies pada browser.Perlu kamu ketahui bahwa file yang kita hapus sebenarnya tidak benar-benar hilang. Semua file tersebut akan tersimpan pada Recycle Bin. Oleh sebab itu, kamu harus membersihkan file di dalam Recycle Bin secara berkala.
Virus komputer seperti malware maupun spyware bisa juga membuat program kasir toko menjadi lambat. Bahkan yang lebih parah lagi, virus tersebut bisa merusak data-data yang tersimpan di dalam komputer. Tentunya hal itu bisa mengancam file-file penting, termasuk data dalam program kasir toko.
Jika program kasir toko yang kamu gunakan memakai sistem online, maka faktor satu ini juga bisa jadi penyebab. Seperti yang kita ketahui bahwa hampir semua program kasir toko saat ini memakai sistem online dan bergantung dengan jaringan internet. Ketika jaringan internet bermasalah, maka hal itu bisa berpengaruh pada program kasir toko seperti lagging atau hang.
Sebelum mengetahui caranya, perlu kamu perhatikan bahwa username dan password akun Program Kasir Toko harus diketahui. Sebab itu sangat dibutuhkan saat ketika login kembali pada sistem aplikasi kasir.Untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Demikian cara mengatasi program kasir toko yang lagging. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan program kasir toko yang kamu gunakan bisa dijalankan dengan baik.